BIMTEK PNBP

Palembang | Selasa, 04 November 2025 – Dalam rangka memperkuat tata kelola keuangan peradilan yang transparan dan akuntabel, Pengadilan Agama Palembang turut berpartisipasi dalam kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Palembang.

Kegiatan yang berlangsung selama Tiga hari, pada 03-05 November 2025, tersebut dilaksanakan di Ballroom Zuri Palembang. Bimtek ini diikuti oleh Panitera, Sekretaris, dan Kasir seluruh Pengadilan Agama di wilayah hukum PTA Palembang. Melalui kegiatan ini, peserta mendapatkan pembekalan terkait kebijakan terbaru dalam pengelolaan PNBP, dan mekanisme pelaporan. Diharapkan melalui kegiatan ini, para peserta dapat menerapkan pengetahuan yang diperoleh guna mendukung peningkatan kinerja dan akuntabilitas satuan kerja masing-masing.
2 hari


