logo

Selamat Datang di Website Pengadilan Agama Palembang. Anda Memasuki wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani

Written by Super User on . Hits: 87

1backup

Palembang | 28 April 2024 - bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Palembang telah dilaksanakan Upacara Wisuda Purnabakti Dua orang Hakim Pengadilan Agama Palembang. Kedua hakim tersebut yaitu Ibu Dra. Ratnawati dan Bapak Drs. M. Lekat. Upacara Wisuda Purnabakti digelar pada hari Jum'at 26 April 2024 pada pukul 14.00 WIB. Acara dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Palembang Bapak Askonsri, S.Ag., M.H.I. Upacara Wisuda Purnabakti diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung RI. Upacara Wisuda Purnabakti ditandai dengan Pembacaan Kata-Kata Wisuda dan Pelepasan pin/lencana Hakim oleh Ketua Pengadilan Agama Palembang.

template 2024 04 28T103134.220 template 2024 04 28T100148.535
template 2024 04 28T095902.110 template 2024 04 28T100013.733

Setelah Acara wisuda selesai, dilanjutkan acara pelepasan purnabakti Ibu Dra. Ratnawati, dan Bapak Drs. M. Lekat menyampaikan permintaan maaf atas kesalahan yang telah diperbuat, kami harapkan dapat berjumpa lagi serta komunikasi tetap terjaga dan terima kasih atas kerjasama yang telah dijalin selama ini kepada seluruh warga Pengadilan Agama Palembang.

template 2024 04 28T100356.035 1template 2024 04 28T100321.011
template 2024 04 28T103008.356 template 2024 04 28T095623.792

Acara yang dilaksanakan berlangsung dengan Penuh suka dan cita, Semoga pejabat yang memasuki masa purnabakti selalu diberikan kesehatan. Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan selama menjalankan tugas di Pengadilan Agama Palembang. Semoga Allah SWT senantiasa melindungi kita semua. Aamiin YRA.

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Palembang

Jalan Pangeran Ratu SU I Kel. 15 Ulu, Kec. Jakabaring Kota Palembang

Telp & Fax : 0711-511668
Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Whatsapp : 0887 4742 6016
Youtube : PA Palembang
Ig : pa.palembang
Fb : Pengadilan Agama Palembang


Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Palembang@2022